Pengertian Simbiosis dan Jenisnya

Simbiosis adalah hubungan antara dua jenis makhluk hidup yang hidup bersama. Jenis simbiosis ini ada 3 macam, yakni simbiosis mutualisme, simbiosis komensalisme dan simbiosis parasitisme.

  1. Simbiosis mutualisme, yaitu hubungan yang menguntungkan antara kedua belah pihak. Contoh simbiosis mutualisme adalah kupu-kupu dan bunga. Kupu-kupu memerlukan nektar dalam bunga sebagai makanannya. Sementara itu, bunga memerlukan kupu-kupu untuk membantu penyerbukan.
  2. Simbiosis Komensalisme, yaitu hubungan antara dua mahluk hidup, salah satu pihak diuntungkan, sementara pihak lain tidak diuntungkan dan tidak pula dirugikan. Contoh simbiosis komensalisme adalah hubungan antara ikan hiu dengan ikan remora. Ikan remora yang menempel ditubuh hiu merasa aman dari ancaman pemangsa. Sementara itu, ikan hiu tidak terpngaruh apapun degan ada atau tidaknya ikan remora.
  3. Simbiosis parasitisme, adalah hubungan antara 2 makhluk hidup, salah satu pihak diuntungkan, sedangkan pihak lain dirugikan. Contoh, hubungan antara nyamuk dengan manusia, kutu kepala dengan manusia, tumbuhan raflesia arnoldi dengan tumbuhan inangnya. Raflesia mengambil makanan dari tumbuhan inangnya. Raflesia arnoldi menjdi semakin subur, sementara tumbuhan inangnya kekurangan makanan dan bisa mati.

0 komentar:

Posting Komentar

Perhatian : Untuk kebaikan bersama Dilarang menyisipkan Link Hidup.
jika cuma teks url blog/web atau isi di daftar tamu itu tidak menjadi masalah, kalaupun masih ada tentunya Pihak Admin akan Menghapusnya.

Copyright © Rangkuman Pengetahuan Alam Lengkap | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com