Kegiatan Yang Dapat Mencemari Lingkungan

Mencemari lingkungan artinya menambahkan zat pencemar (polutan) pada lingkungan sehingga lingkungan menjadi tercemar. Ada beberapa macam pencemaran, yaitu:

  1. Pencemaran tanah, yaitu masuknya polutan, berupa bahan cair atau padat, ke dalam tanah. Polutan tersebut kemudian tidak dapat diuraikan oleh mikroorganisme sehingga menyebabkan oksigen tidak bisa meresap ke tanah. Contoh polutan yang tidak dapat diurai adalah plastik, kaleng dan kaca. Penggunaan pestisida dan detergen yang merembas ke dalam tanah juga dapat berpengaruh terhadap air tanah, flora dan fauna tanah.
  2. Pencemaran air, yaitu masuknya polutan berupa bahan cair atau padat ke dalam air.
  3. Pencemaran udara, yaitu masuknya polutan ke udara dalam jumlah yang dapat membahayakan kesehatan manusia, hewan dan tumbuhan. Contohnya asap kendaraan, debu, dan jelaga.
  4. Pencemaran suara, yaitu polusi suara yang disebabkan oleh suara bising kendaraan bermotor, kapal terbang, deru mesin pabrik, radio, atau tape rekorder yang berbunyi keras sehingga mengganggu pendengaran.

0 komentar:

Posting Komentar

Perhatian : Untuk kebaikan bersama Dilarang menyisipkan Link Hidup.
jika cuma teks url blog/web atau isi di daftar tamu itu tidak menjadi masalah, kalaupun masih ada tentunya Pihak Admin akan Menghapusnya.

Copyright © Rangkuman Pengetahuan Alam Lengkap | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com