Mahluk Hidup dan Lingkungannya

Mahluk Hidup dan Lingkungannya - Manusia, hewan dan tumbuhan mempunyai kemampuan menyesuaikan diri dengan lingkungan hidupnya. Kemampuan menyesuaikan diri terhadap lingkungan tersebut, bertujuan untuk mempertahankan kelestraian hidupnya agar tidak punah. Manusia, hewan dan tumbuhan dapat menyesuaikan diri dengan baik dalam keadaan lingkungan yang berbeda.
A.Penyesuaian Mahluk Hidup Terhadap Lingkungan
  1. Mahluk hidup dapat menyesuaikan diri terhadap lingkungannya. Misalnya adanya pohon-pohon yang pada musim kemarau menggugurkan daunnya, bentuk tubuh ikan untuk mempermudah bergerak di dalam air, susunan kaki itik untuk mempermudah berenang, bentuk paruh berbagai sesuai dengan makanannya,dsb.
  2. Hewan atau tumbuhan mempunyai tempat tertentu, misalnya ikan hidup di air, tak mungkin hidup di darat. Tumbuhan di gurun berbeda dengan tumbuhan di daerah dingin.
  3. Tempat hidup suatu mahluk hidup disebut habitat.
  4. Di dunia ini ada dua kelompok habitat, yakni habitat darat dan habitat air.
  5. Tiap mahluk hidup harus menyesuaikan diri dengan lingkungan nya. proses penyesuaian diri terhadap lingkungan disebut adaptasi.
  6. Mahluk hidup yang telah beradaptasi sukar untuk pindah dilingkungan lain.


Copyright © Rangkuman Pengetahuan Alam Lengkap | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com