Air Sebagai Sumber Kehidupan

Air sangat penting bagi kehidupan. Setiap hari, manusia, hewan, dan tumbuhan memerlukan air. Air termasuk zat cair, yaitu zat yang volumenya selalu tetap dan bentuknya mengikuti bentuk wadahnya. Jika air dituangkan ke dalam gelas, bentuknya akan menyerupai gelas. Demikian pula, jika air dimasukkan ke wadah lainnya. Di samping sangat berguna bagi kehidupan, air dapat juga menyebabkan banjir. Dengan demikian, di samping menjadi kawan, air sekaligus dapat menjadi lawan manusia.
Air mempunyai sifat menekan ke segala arah. Tekanan ini tergantung dari banyaknya air yang berada di atas bidang yang ditekan. Makin banyak air pada bidang yang ditekan, makin besar pula tekanannya. Biasanya, air selalu mengalir ke bawah karena pengaruh gaya tarik bumi. Akan tetapi, apabila kita celupkan ujung sebuah kain, maka tidak beberapa lama kemudian bagian atas kain tersebut ikut menjadi basah. Dengan demikian, air telah merambat ke atas melalui celah-celah yang kecil.
Air dapat melarutkan zat-zat tertentu, misalnya gula dan garam. Hal ini dapat dibuktikan dengan memasukkan gula ke dalam segelas air. Setelah diaduk beberapa lama, air pun menjadi manis. Ini pertanda gula tersebut telah larut dalam air.
Ada lagi keanehan air. Jika didinginkan di dalam lemari es, air akan berubah bentuk menjadi zat padat. Anehnya, setelah mem-beku,volume air akan membesar. Karena volumenya membesar maka berat jenisnya mengecil. Akibatnya, es tersebut akan mengambang di atas air. Keanehan ini dinamakan anomali air. Selain mampu mengubah bentuk zat cair ke zat padat, air juga dapat berwujud gas. Dengan demikian, air dapat ditemukan di alam dalam tiga wujud, yaitu sebagai benda padat, cair, dan gas. Selain digunakan untuk kebutuhan makhluk hidup, air dapat pula dimanfaatkan tenaganya. Tenaga air dapat digunakan untuk memutar turbin, mesin pembangkit listrik, turbin mesin, penggiling padi, dan sebagainya.
Source: bse.kls.4

2 komentar:

  1. hidup tanpa air apa yang akan terjadi ya mas? Nikmat yang besar adanya air

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ya mangs, cba kita bayangkan hidup tanpa air,......

      Hapus

Perhatian : Untuk kebaikan bersama Dilarang menyisipkan Link Hidup.
jika cuma teks url blog/web atau isi di daftar tamu itu tidak menjadi masalah, kalaupun masih ada tentunya Pihak Admin akan Menghapusnya.

Copyright © Rangkuman Pengetahuan Alam Lengkap | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com